Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyar

Paras dan bakat mereka gak main-main #WaktunyaKorea

Dunia akting Korea Selatan memang mempunyai magnet tersendiri bagi para penikmatnya. Selain karena kualitas cerita yang tidak main-main, aktor serta artis yang berkualitas juga menjadi daya tarik tersendiri. Dari berbagai aktor tampan Korea Selatan, aktor kelahiran tahun 1997 memiliki pesona yang luar biasa.

Beberapa dari aktor kelahiran 1997 terkenal akan paras yang tampan dan fresh. Selain itu, mereka juga memiliki bakat yang juga ciamik. Penasaran dengan aktor Korea Selatan kelahiran tahun 1997? Kalau begitu, yuk intip deretan aktor kelahiran tahun 1997 berikut ini.

1. Choi Woo Sung 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/ament_official

Aktor rookie kelahiran 21 Mei 1997 ini berada di bawah naungan AM Entertainment, agensi yang juga menaungi aktor Kim Woo Bin. Nama Choi Woo Sung kian terkenal ketika membintangi drama Korea berjudul It's Okay to Not Be Okay. Drama yang juga dibintangi aktor pemilik tubuh atletis ini adalah The King: Eternal Monarch, Moment at Eighteen, Welcome 2 Life, dan Triple Fling 2.

Tahun ini, aktor yang gemar bermain bulu tangkis dan tenis meja ini sedang membintangi drama bertajuk She Would Never Know dan My Roommate Is a Gumiho. Hayo, apakah kamu pernah menonton drama yang dibintangi Choi Woo Sung gak, nih?

2. Yoo Jung Woo 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/dggyang

Pemilik nama asli Kim Sung Hyun ini memulai karier di bidang akting pada 2017. Kala itu aktor kelahiran 13 Mei 1997 ini membintangi web drama berjudul Love After School. Web drama yang juga dibintangi Yoo Jung Woo adalah Love After School 2, Like, The Temperature of Language: Our Nineteen, dan 100% Era.

Selain membintangi web drama, Yoo Jung Woo juga membintangi beberapa drama Korea, seperti Mama Fairy and the Woodcutter, Spring Turns to Spring, Secret Boutique, dan Love Scene Number. Ia juga pernah menjadi cameo di drama Hospital Playlist. Apakah ada drama yang dibintangi Yoo Jung Woo yang pernah kamu tonton?

3. Cha Eun Woo (ASTRO)

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/eunwo.o_c

Siapa sih yang tidak kenal dengan aktor tampan ini. Aktor sekaligus idol KPop ini ternyata lahir pada 1997, tepatnya pada 30 Maret. Pemilik nama Lee Dong Min ini tergabung dalam boy group bernama ASTRO, yang beranggotakan JinJin, MJ, Moonbin, Rocky, dan Sanha. Agensi yang menaungi Cha Eun Woo adalah Fantagio Entertainment.

Beberapa drama yang baru-baru ini dibintangi Cha Eun Woo adalah True Beauty. Dalam drama tersebut ia berperan sebagai Lee Soo Ho dan menjadi pemeran utama pria. Ia dalam drama tersebut beradu akting dengan aktris cantik Moon Ga Young.

Baca Juga: 10 Potret Transformasi Cha Eun Woo dari Kecil hingga Dewasa, Menawan!

4. Jeong Jae Hyun (NCT)

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyartwitter.com/KBS_drama

Personel boy group NCT ini terbilang masih baru terjun ke dunia akting. Pasalnya aktor yang lahir pada 14 Februari 1997 ini baru membintangi drama pada tahun 2021. Dear M merupakan judul drama yang ia bintangi.

Dalam drama tersebut, Jaehyun akan membintangi tokoh bernama Cha Min Ho. Dikisahkan jika Cha Min Ho merupakan mahasiswa tampan yang cerdas. Tanggal penayangan drama tersebut adalah 26 Februari lalu, tetapi diundur karena ada isu yang menerpa salah satu pemeran utama.

5. Seo Ji Hoon 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin AmbyarManagement Koo via Naver.com

Aktor yang meraih penghargaan kategori Best New Actor Awards dalam 2020 KBS Drama Awards ini ternyata kelahiran 1997, tepatnya pada 25 April. Seo Ji Hoon mengawali karier sebagai seorang aktor pada 2016 dengan membintangi drama bertajuk Signal. Masih di tahun yang sama, Seo Ji Hoon juga membintangi drama berjudul Matching! Boys Archery dan Solomon's Perjury.

Seo Ji Hoon dikonfirmasi akan membintangi drama berdasarkan BTS Universe berjudul YOUTH. Dalam drama tersebut, ia akan berperan sebagai Kim Seok Jin. YOUTH diperkirakan akan tayang tahun ini.

6. Nam Yoon Soo 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/nam_yoonsu

Nam Yoon Soo atau yang juga dikenal dengan nama Nam Yoon Soo merupakan aktor dan model yang berada di bawah naungan Agency Garten. Aktor kelahiran 14 Juli 1997 ini mulai makin naik daun setelah membintangi drama Extracurricular. Selain itu, Nam Yoon Soo telah membintangi berbagai judul drama, seperti 4 Kinds of House, Want More 19, Re-Feel, Not a Robot, The Temperature of Language: Our Nineteen, Birthcare Center, dan Beyond Evil.

Sosok pecinta kucing ini kerap menjadi model music video maupun model pemotretan. Salah satu aktris yang pernah menjadi partner-nya adalah Bae Suzy, yaitu dalam film pendek Live Your Strength untuk iklan merek makeup Lancôme dan dalam music video milik Epitone Project yang berjudul First Love. Apakah kamu salah satu penggemar aktor berlesung pipi ini?

7. Kwak Dong Yeon 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/kwakdongyeon0

Aktor Korea kelahiran tahun 1997 selanjutnya adalah Kwak Dong Yeon. Ia lahir pada 19 Maret 1997. Ia sudah cukup lama berkecimpung di dunia akting, yaitu pada tahun 2012 dengan membintangi drama My Husband Got a Family.

Tahun ini, Kwak Dong Yeon membintangi drama berjudul Vincenzo. Dalam drama tersebut ia berperan sebagai Jang Han Seo. Apakah kamu salah satu penonton drama Vincenzo?

8. Choi Byung Chan (VICTON)

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/b__yccn

Lalu ada personel boy group VICTON, yaitu Choi Byung Chan. Pada 2020 lalu, idol sekaligus aktor yang kelahiran 12 November 1997 ini membintangi drama berjudul Live On. Dalam drama tersebut ia berperan sebagai Kim Yoo Shin.

Sebelumnya, Choi Byung Chan mengikuti acara survival bertajuk Produce X 101. Namun, ia hengkang dari acara tersebut karena alasan kesehatan. Sekarang ia melanjutkan karier bersama VICTON.

9. Song Geon Hee 

Ada Cha Eun Woo, 9 Aktor Korea Kelahiran Tahun 1997 yang Bikin Ambyarinstagram.com/songgeonhee

Aktor yang satu ini lahir pada 16 Agustus 1997. Ia mengawali karier dengan membintangi film berjudul Hot di tahun 1016. Lalu pada 2017 ia pertama kali membitangi web drama dengan judul Flat.

Pada 29 Agustus 2020, drama yang dibintangi Song Gon Hee berjudul Missing: The Other Side. Dalam drama tersebut ia berperan sebagai Thomas.

Deretan aktor kelahiran tahun 1997 tadi sudah tidak usah diragukan lagi soal bakat akting maupun paras yang menawan. Meskipun tergolong masih muda, mereka telah sukses berkarya di dunia akting, ya. Apakah kamu salah satu penggemar dari aktor-aktor di atas? 

Baca Juga: 5 Calon Aktor Drama Korea Terbaik di Baeksang Arts Awards 2021

R. Wuzan Photo Verified Writer R. Wuzan

🏖️

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya