TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Drama dan Film Choi Woo Shik Harus Kamu Tonton!

Ada film main barengnya dengan Kim Da Mi, lho!

Choi Woo Shik sebagai Choi Ung di Our Beloved Summer (instagram.com/sbsdrama.official)

Bandar Lampung, IDN Times - Siapa yang tidak ken Choi Woo Shik? Selain dari Film Parasite, Choi Woo Shik terkenal karena sukses memerankan tokoh Choi Woong di Drama Our Beloved Summer karena interaksi manisnya dengan Guk Yeon Su yang diperankan oleh Kim Da Mi.

Sosok Choi Woong memang menjadi idaman karena selain karakternya yang sangat setia dan perhatian terhadap Guk Yeon Su, Choi Woong juga merupakan lelaki sukses di kehidupan dewasanya. Menjadikannya karakter diimpikan sebagian besar perempuan.

Untuk itu, IDN Times merangkum beberapa drama dan film poluler yang diperankan oleh Choi Woo Shik buat kamu yang kangen dengan Choi Woong!

1. The Package

tv.jtbc.joins.com

Drama The Package menceritakan sekelompok orang tergabung dalam tur jalan-jalan ke Paris, Prancis. Tur ini dipandu oleh pemandu asal Korea Selatan, Yoon So So sudah lama tinggal di Prancis.

Sebagian besar cerita di drama ini menceritakan kisah Yoon So So (Lee Yeon Hee) yang dicampakkan kekasihnya setelah ia memilih mengikuti kekasihnya tersebut ke Prancis ketimbang tinggal di Korea Selatan bersama adik dan Ibunya. Kisah pemuda menjadi salah satu anggota tur San Ma Roo (Jung Young Hwa) yang juga mirip yaitu dicampakkan pacarnya dihari mereka berdua akan mengikuti tur jalan-jalan tersebut.

Selain kisah Yoon So So dan San Ma Roo, juga ada kisah-kisah lainnya dari para anggota tur jalan-jalan tersebut yang dikemas apik dan mengharukan sehingga para penonton dibuat jatuh ke dalam cerita.

Baca Juga: Lima Drama Korea Bakal Mempererat Hubungan Kamu dan Pasangan

2. The Witch: Part 1. The Subvertion

film The Witch Part 1 The Subversion (koreanfilm.or.kr)

Di dalam film ini, Choi Woo Shik juga dihadapkan dengan Kim Da Mi sebagai lawan mainnya. Namun berbeda dengan drama Our Beloved Summer, Film The Witch memiliki genre action-thriller sehingga kamu akan menemukan sensasi berbeda dari Our Beloved Summer.

The Witch menceritakan tentang gadis kecil bernama Ja Yoon kabur dari tempat penampungan milik pemerintah akibat sebuah insiden. Sepuluh tahun kemudian, Ja Yoon remaja (Kim Da Mi) lupa ingatan akan masa kecilnya akibat insiden tersebut, diasuh dua orang petani hidup di desa.

Ja Yoon tumbuh sebagai gadis ceria dan mengikuti sebuah kompetisi menyanyi nasional. Setelah dia muncul dalam kompetisi menyanyi itu, tiba-tiba seorang pria misterius (Choi Woo Shik) yang muncul dalam kehidupannya dan mengancam keselamatan keluarga dan sahabatnya. Belum lagi ia dihadapkan oleh Dr.Baek dan Mr.Choi yang selalu mau menculiknya.

3. Parasite

Film Parasite (dok. CJ Entertainment/ Parasite)

Film mendapat empat piala Oscar 2020 ini memang tidak boleh terlewati. Di film besutan Sutradara Bong Joon Ho ini, Choi Woo Shik berperan sebagai Kim Ki Woo.

Kim Ki Woo merupakan seorang pengangguran hidup bersama keluarganya di apartemen semi-basement. Kemudian ia ditawari temannya Min Hyuk (Park Seo Jun) untuk menggantikannya sementara mengajar privat anak dari keluarga kaya karena Ia akan pergi keluar negeri.

Yun Gyo (Cho Yeo Jung) yang merupakan nyonya di rumah kaya tersebut akhirnya menyetujui Ki Woo untuk mengajari anaknya. Namun, Ki Woo ternyata memanfaatkan kepolosan Yun Gyo untuk mempekerjakan semua anggota keluarga Ki Woo di rumah kaya tersebut.

4. The Policeman’s Lineage

Choi Woo Shik dalam The Policeman's Lineage (yna.co.kr)

Dilansir dari Mydramalist.com, film bergenre drama-kriminal rilis 5 Januari 2022 ini menceritakan tentang dua orang polisi, Min Jae dan Kang Yoon memiliki dua karakter berbeda untuk menangani sebuah kasus besar bersama.

Namun selain kasus yang mereka tangani bersama, Min Jae (Choi Woo Shik) ternyata diperintahkan untuk menyelidiki Kang Yoon (Cho Jin Woong) yang diduga melakukan praktik ilegal.

Min Jae awalnya memiliki prinsip dimana seorang polisi tidak boleh melakukan sesuatu yang ilegal, namun berjalannya waktu bersama Kang Yoon, Min Jae makin mirip dengan Kang Yoon yang tidak segan untuk melakukan tindak ilegal demi menangkap pelaku kejahatan.

Baca Juga: Tayang Bulan Ini, 5 Alasan Kamu Harus Nonton A Business Proposal!

Berita Terkini Lainnya