Resep Salmon Butter Lemon, Terasa Lembut dan Juicy! 

Hidangan elegan dengan cara masak yang simpel

Intinya Sih...

  • Salmon butter lemon adalah pilihan hidangan enak dan elegan tanpa ribet.
  • Kunci dari hidangan ini terletak pada kesegaran bahan dan teknik memasak yang tepat.
  • Pastikan memilih fillet salmon yang segar, marinasi cukup lama, dan masak dengan api sedang.

Salmon butter lemon jadi pilihan hidangan sempurna buat kamu yang ingin menikmati makanan enak tanpa ribet. Kombinasi lembutnya daging salmon dengan saus butter lemon yang segar dan sedikit asam benar-benar bikin nagih.

Selain itu, hidangan ini juga punya tampilan elegan. Jadi cocok banget buat disajikan di berbagai kesempatan, mulai dari makan malam santai hingga acara spesial.

Kamu gak perlu jadi chef profesional untuk membuat salmon butter lemon yang enak, kok. Kunci dari hidangan ini terletak pada kesegaran bahan dan teknik memasak yang tepat, terutama dalam mengolah salmon agar tetap lembut dan juicy. Yuk, ikuti resep salmon butter lemon berikut ini!

Baca Juga: Resep Luncheon Ayam Rumahan, Enaknya Gak Main-main

Bahan salmon butter lemon

Resep Salmon Butter Lemon, Terasa Lembut dan Juicy! ilustrasi ikan salmon (pixabay.com/DCChefAnna)

Bahan inti:

  • 600 gr fillet ikan salmon


Bumbu rendaman:

  • 6 sdm minyak zaitun
  • 1 sdt basil kering
  • 1 sdm seledri cincang
  • 1 siung bawang putih cincang
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm air lemon
  • 1/2 sdt garam

Bahan brown butter:

  • 4 sdm unsalted butter
  • 1 sdm air lemon
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat

Resep Salmon Butter Lemon, Terasa Lembut dan Juicy! ilustrasi memotong ikan (pixabay.com/BjoKib)
  1. Dalam mangkuk, campurkan semua bahan bumbu rendaman dan aduk hingga rata. Masukkan fillet salmon ke dalam campuran bumbu, diamkan minimal 2 jam atau semalaman di dalam kulkas.
  2. Panaskan teflon atau grill pan, lalu masak salmon hingga matang.
  3. Bahan brown sauce: Lelehkan butter dalam wajan, aduk hingga berubah kecokelatan dan mengeluarkan aroma harum.
  4. Matikan api, pindahkan butter ke mangkuk, lalu tambahkan air lemon, garam, dan merica. Koreksi rasa sesuai selera.
  5. Dinginkan sedikit sebelum disajikan di atas salmon yang telah dimasak.

Tips sukses membuat salmon butter lemon

Resep Salmon Butter Lemon, Terasa Lembut dan Juicy! ilustrasi salmon butter lemon (pixabay.com/Wow_Pho)
  1. Pastikan memilih fillet salmon yang segar untuk hasil terbaik.
  2. Marinasi salmon cukup lama (minimal 2 jam) untuk memastikan bumbu meresap dengan baik.
  3. Masak salmon dengan api sedang agar gak cepat matang di luar tetapi masih mentah di dalam.
  4. Pastikan butter gak terlalu lama dipanaskan agar tidak gosong; cukup sampai berwarna kecokelatan dan harum.

Sudah siap untuk mencoba resep salmon butter lemon ini? Dengan beberapa langkah yang simple dan bahan-bahan yang mudah didapat, kamu bakal bisa bikin hidangan istimewa yang bikin semua orang terkesan. Daging salmon lembut berpadu dengan saus mentega lemon yang creamy dan segar, rasanya dijamin bikin kamu ketagihan. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Tumis Tofu Taoge Daging Ayam Cincang, Rasanya Sedap

Lathiva R. Faisol Photo Community Writer Lathiva R. Faisol

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya