11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahit

Rasanya manis dan chewy!

Intinya Sih...

  • Kulit jeruk bisa dijadikan manisan yang lezat dan kenyal
  • Bisa dibuat sendiri di rumah dengan 11 panduan agar tidak pahit
  • Cocok dimasak untuk memanfaatkan sisa kulit buah dan bisa dikreasikan dengan saus cokelat

Kelezatan jeruk ternyata tidak cuma terletak pada daging buahnya, melainkan bisa pula dari kulitnya yang akan dikreasikan sebagai manisan. Ini bisa membuat referensi camilan kamu bertambah banyak.

Terlebih, manisan kulit jeruk juga memiliki perpaduan rasa manis dan kenyal. Untuk bisa menikmati manisan kulit jeruk, kamu tidak harus membelinya di luar karena hidangan dapat pula diolah sendiri di rumah.

Demi menghasilkan manisan sedap dan tidak pahit, di bawah ini ada sebelas panduan membuat manisan kulit jeruk agar rasanya legit dan tidak pahit.

1. Sebaiknya gunakan jeruk organik untuk membuat adonan manisan. Ini dilakukan untuk menjamin kebersihan dan kualitas kulit jeruk

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi buah jeruk (pexels.com/Pixabay)

2. Jenis kulit jeruk yang digunakan untuk manisan bisa berupa sunkist, navel, lemon dan beberapa kulit bertekstur tebal agar lebih enak

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi jeruk berkulit tebal (pexels.com/Giselle)

Baca Juga: Resep Ayam Kluwek dengan Bumbu Rempah Nusantara, Pernah Coba?

3. Selama proses pengupasannya berlangsung, pastikan bagian serat putih dari jeruk tidak ikut terbawa karena bisa memberi rasa pahit

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi mengupas jeruk (pexels.com/SHVETS production)

4. Jangan lupa untuk mencuci bersih kulit jeruk di air mengalir. Gosok perlahan bagian terluarnya agar kotoran luruh dengan sempurna

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi mencuci buah jeruk (pexels.com/Any Lane)

5. Supaya kulit jeruk benar-benar tidak pahit, kamu bisa merebusnya selama kurang lebih 15 menit lalu tiriskan

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak PahitPanci untuk merebus (pixabay.com/Bruno)

Baca Juga: 10 Tips Membuat Selai Buah Aprikot Sendiri, Lebih Sehat dan Alami

6. Untuk meningkatkan rasa manis, kamu bisa memasak kulit jeruk bersama air dan gula pasir. Perbandingannya 1:1 atau 2:1, sesuaikan dengan selera

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitgula dalam mangkuk (freepik.com/Racool_studio)

7. Proses perebusan bersama air gula sebaiknya dilakukan memakai api cenderung kecil. Proses ini bisa memakan waktu 1-3 jam

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi proses merebus manisan (pexels.com/Collab Media)

8. Irisan kulit jeruk yang sudah ditiriskan dan digulingkan ke dalam gula pasir bisa didiamkan di atas cooling rack atau kertas perkamen

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi kulit jeruk di atas kertas perkamen (pexels.com/Ivan Babydov)

9. Hindari menumpuk jeruk saat proses pengeringan berlangsung. Ini bisa membuatnya menempel satu sama lain

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi manisan kulit jeruk (pixabay.com/gate74)

10. Proses pengeringan bisa dilakukan di suhu ruang. Biasanya ia akan mengering setelah 1-2 hari didiamkan

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi manisan kulit jeruk (unsplash.com/Yana Garbunova)

11. Jangan lupa pindahkan manisan kulit jeruk sudah kering ke dalam wadah kedap udara biar kualitasnya selalu terjaga dan tahan lama

11 Panduan Membuat Manisan Kulit Jeruk agar Tidak Pahitilustrasi manisan kulit jeruk (pexels.com/Alina Vilchenko)

Manisan kulit jeruk sangat cocok dimasak untuk memanfaatkan sisa kulit buah yang ada. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan manisan yang kenyal dan legit, serta cocok untuk teman bersantai. Biar hasilnya gak pahit, jangan lup ikuti panduan di atas.

Hidangan ini juga bisa dikreasikan dengan cara dicelupkan ke dalam saus cokelat biar dimensi rasa dan visualnya lebih istimewa. Selamat mencoba!

Baca Juga: 8 Ide Minuman Herbal Latte, Auto Buka Cafe Sendiri

Intan Pratiwi Buchr Photo Community Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya