Resep Bomboloni Labu Kuning, Empuk dan Lembutnya Bikin Susah Move On!

Ide jualan yang cuan abis!

Intinya Sih...

  • Bomboloni labu kuning memiliki rasa manis, gurih, dan creamy
  • Resep pembuatan bomboloni labu kuning menggunakan bahan utama tepung terigu protein tinggi dan labu kuning
  • Tips saat membuat bomboloni agar hasilnya lebih maksimal, seperti mengistirahatkan adonan dan cara menggoreng yang tepat

Kala pumpkin doughnut alias donat labu kuning viral, yang satu ini juga gak mau kalah eksis, lho. Jika donat memiliki ciri khas bolong ditengah, yang satu ini tidak bolong dan memiliki isian vla sebagai ciri khasnya.

Ya, makanan itu ialah bomboloni labu kuning. Bomboloni ini menggunakan labu kuning sebagai bahan campuran adonan.

Selain itu, sebagai isian vla juga menggunakan labu kuning dicampur gula, susu, margarin dan bahan lainnya dapat menciptakan rasa yang manis, gurih dan creamy.  Jika kamu penasaran ikuti segera resep bomboloni labu kuning dibawah ini.

Baca Juga: 8 Tips Sup Ayam Kuah Bening Ngaldu dan Medok, Anti Bau Amis

Bahan bomboloni labu kuning

Resep Bomboloni Labu Kuning, Empuk dan Lembutnya Bikin Susah Move On!Ilustrasi labu kuning (pixabay.com/gate74)

Bahan utama:

  1. 400 gr tepung terigu protein tinggi
  2. 500 ml minyak goreng
  3. 1 butir telur
  4. 150 gr labu kuning
  5. 11 gr ragi instant
  6. 150 ml susu cair
  7. 40 gr margarin
  8. 4 sdm gula pasir
  9. 1/2 sdt garam

Bahan vla labu kuning:

  1. 250 gr labu kuning
  2. 300 ml susu cair
  3. 2 sdm margarin
  4. 5 sdm gula pasir
  5. sejumput garam
  6. 1 sdt perisa vanilla
  7. 4 sdm tepung maizena

Cara membuat

Resep Bomboloni Labu Kuning, Empuk dan Lembutnya Bikin Susah Move On!ilustrasi adonan (pexels.com/Skitterphoto)
  1. Kupas labu kuning terlebih dahulu kemudian potong menjadi beberapa bagian.
  2. Selanjutnya kukus labu kuning selama 20-25 menit atau sampai empuk.
  3. Angkat kemudian haluskan sampai teksturnya lembut, sisihkan.
  4. Siapkan mangkok bersih, masukan tepung terigu, gula pasir, telur dan ragi instan lalu aduk perlahan sambil masukan susu cair sedikit demi sedikit.
  5. Kemudian uleni sampai tercampur, bisa uleni manual dengan tangan atau menggunakan mikser supaya lebih cepat.
  6. Jika sudah tercampur bisa masukan setengah bagian labu kuning yang sudah dihaluskan. Uleni kembali sampai tercampur lalu bisa langsung masukan margarin.
  7. Jika sudah setengah kalis, tambahkan garam lalu uleni kembali sampai kalis elastis.
  8. Istirahatkan adonan selama 30 menit sampai adonan mengembang sempurna.
  9. Sembari menunggu adonan bomboloni mengembang, siapkan bahan-bahan vla labu kuning.
  10. Dalam wadah bersih masukan susu cair lalu campurkan dengan tepung maizena, aduk rata.
  11. Selanjutnya dalam wajan masukan sisa labu kuning yang sudah dihaluskan dengan gula pasir, margarin dan sejumput garam.
  12. Tambahkan bahan cair tadi lalu masak di api kecil sambil terus diaduk-aduk. Jika adonan vla sudah mulai mengental tambahkan perisa vanilla, aduk kembali lalu angkat dan sisihkan.
  13. Adonan bomboloni yang sudah mengembang, selanjutnya di pipihkan dan digilas. Kemudian bisa cetak menggunakan gelas atau cutter ring. Beri tabutan tepung terigu supaya tidak lengket.
  14. Selanjutnya goreng di api kecil dan pastikan minyak sudah panas. Balik bomboloni supaya merata, jika sudah matang angkat dan tiriskan.
  15. Lubangi bagian pinggir bomboloni lalu isi dengan vla labu kuning sampai penuh. Lakukan hal yang sama sampai terisi semua.
  16. Bomboloni labu kuning dengan isian melimpah siap dinikmati, sebagai teman ngeteh.

Tips memasak bomboloni labu kuning

Resep Bomboloni Labu Kuning, Empuk dan Lembutnya Bikin Susah Move On!ilustrasi bomboloni labu kuning(pixabay.com/Marco Pomella)
  1. Saat mengistirahatkan adonan, tutup rapat adonan supaya permukaanya tidak kering. Jika ingin lebih cepat dan maksimal proses proofing adonan, disimpan di tempat yang hangat.
  2. Menggoreng bomboloni harus dalam keadaan minyak sudah panas namun tetap menggunakan api sedang cenderung kecil supaya tidak mudah gosong.
  3. Cukup sekali balik saat menggoreng bomboloni, supaya menghasilkan white ring yang sempurna dan minyak tidak banyak meresap ke dalam bomboloni.
  4. Supaya lebih mudah memasukan vla kedalam bomboloni, masukan vla ke piping bag pastinya gak bakal berceceran dan lebih rapi.

Selain memberi warna kuning cerah, labu kuning juga bisa membuat tekstur bomboloni menjadi lebih lembut dan empuk. Kamu juga bisa jadikan resep ini sebagai inspirasi untuk ide jualan, lho. Pasti untung!

Baca Juga: Resep Bola-bola Tahu Saus Asam Manis, Menu Hemat Akhir Bulan

Sri Kurniati Photo Community Writer Sri Kurniati

안녕하세요👋

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya